Bagi anda yang memiliki rencana untuk liburan ke jogja, anda ini jangan sampi melewatka untuk datang ke kota magelang. Kota magelang ini merupakan kota tertua di posisi ke dua di indonesia. Di magelang ini terdapat salah satu tempat wisata yang cukup terkenal yaitu Candi Borobudur. Kota yang satu ini tidak pernah sepi oleh wisatawan. Mari kita lihat tempat wisata magelang yang bisa Anda kunjungi selain candi borobudur.

  • Air Terjun Kedung Kayang

Wisata yang pertama ada wisata alam yaitu air terjun magelang. Air terjun yang satu ini cukup unik karena memiliki spot-spot terbaik. Jika Anda treking untuk menuju tempat ini Anda akan di manjakan denhan fasilitas dudukan kayu yang instagramable. Pemandangan disini tidak tanggung-tanggung. Di tempat ini Anda bisa melihat dengan jelas gunung merapi dan lembah air terjun kedung.

Untuk masik ke tempat ini Anda hanya perlu membayar tiket masuk Rp. 4000/ orang. Buka setiap hari dari mulai pukul 05.00 sampai pukul 18.00 WIB. Tempat wisata yang satu ini ada di Alamat: Desa Wonolelo kedung kayang, Nagrong, Wonolelo, Kec. Sawangan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah 56411

  • Taman Ramadanu

Tempat wisaya yang selanjutnya ada taman ramadanu. Tempat wisata yang satu ini mengusung konsep taman seperti taman belanda, tempat ini memiliki daya tarik. Taman ini di hiasi dengan beribu-ribu bunga celosia yang sangat menawan. Di tempat ini juga banuak spot foto yang sangat cantik. Di tempat ini juga ada kincir angin di tengah taman dan menjadikan suasana seperti di belanda. Tempat inj cocok di datangi dengan anak dan sikecil. Jika ingin membeli oleh-oleh anda bisa membeli bibit bunga untuk di gunakam menghias rumah. Harga tiket di tempat ini yaitu Rp. 5000/orang. Tempat wisata yang satu ini buka setiap hari dari jam 08.00 sampao 16.00. Alamat tempat wisata ini ada di Dusun Danurojo, Sambi Roro, Jamuskauman, Kec. Ngluwar, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah 56485

  • Curug Silawe

Bagi Anda yang ingin healing saat liburan, Anda bisa mengunjungi curug silawe. Tempat wisata yang satu ini ada di kawasan Kaliangkrik gang dekat dengan kaki gunung sumbing. Tempat wisata ini memiliki suasana yang sangat asri dan adem sehingga membuat Anda menjadi lebih rileks saat berlibur

Harga: tiket masuk Rp6.000/orang

Jam buka : setiap hari mulai pukul 08.00-17.00 WIB

Alamat: G3RF+M36, Area Sawah, Sutopati, Kec. Kajoran, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah 56163

  • Grenjengan Kembar

Tempat wisata yang terakhir adalah air terjun cantik yang ada di magelang yaitu grenjengan kembar. Sama dengan namanya air terjun yang satu ini memiliki dua sumber yang bersebelahan atau kembar. Sumber airnya ini berasal dari sungai cebong yang ada di bawang gunung membabu. Untuk bisa sampai ke tempat ini hanya membutuhkan waktu 10 menit saha dari tempat parkir. Akses ke tempat wisata yang satu ini tidak terlalu jauh.

Harga tiket : Rp10.000/orang

Jam buka: setiap hari mulai pukul 08.00-18.00 WIB

Alamat: H997+6H6, Dusun Citren, Desa Munewarang,, Pakis, Satap Kragilor, Muneng Warangan, Kec. Pakis, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah 56193

Nah itu dia beberapa pilihan tempat wisata jika Anda berkunjung ke magelang, rekomendasi di atas ini wajib untuk Anda kunjungi. Terimakasih sudah membaca artikel ini hingga selesai